Jumat, 11 November 2011

Membuat Jaringan VPN dengan Hamachi

Pernahkah anda mengunduh atau mengunggah file melalui internet?
Saya harap pernah ya, apalagi para "Fesbuker" yang sering gonta ganti foto.
Lalu bagaimana itu bisa terjadi dengan mudahnya ,sedangkan server facebook itu tidak di samping kita.
Ok, Pada prinsipnya hal itu adalah karena komputer kita terhubung dalam sebuah jaringan internasional (internet) dan kebetulan server Facebook itu juga terhubung dalam sebuah jaringan internasional juga,lalu nyambunglah komputer kita dengan si Facebook berkat sebuah jaringan internasional itu ato sering kita sebut "Internet".Kalau begitu,berarti kita bisa terhubung dengan komputer-komputer orang lain yang terhubung ke internet bukan?
Sangat bisa sekali,bahkan sebenarnya kita bisa meremote setiap komputer yang terhubung di internet asalkan kita menggunakan software tertentu dan pastinya komputer kita terhubung juga ke internet. Banyak software yang menyediakan fasilitas remote itu, salah satunya adalah "Hamachi".
Lalu apa itu Hamachi?
Hamachi adalah aplikasi "Peer to Peer" yang diluncurkan oleh LogMeIn yang dapat menghubungkan dua komputer atau lebih melalui jaringan internet untuk menjadi "virtual network" yang langsung dan aman. Hamachi bekerja dengan menginstall sebuah virtual networks interface pada komputer.Tetapi,perlu anda ketahui bahwa kita dapat meremote komputer lain jika komputer itu juga terinstal dengan hamachi juga
Lalu bagaimana cara menggunakannya?
1.Anda harus mendownload terlebih dahulu softwarenya: disini
2.Install software tersebut
3.Jalankan Programnya maka akan tampil seperti berikut :
Tampilan Software Hamachi
4.Klik tombol ON/OFF untuk mendapatkan IP Address ,tunggu sebentar ,maka anda akan mendapatkan sebuah IP address yang mana akan digunakan untuk menghubungkan komputer anda dengan komputer lain.
Hamachi setelah mendapatkan IP Address
5. Klik "Create a new Network", lalu isikan "ID" dengan nama jaringan sesuai dengan keinginan anda,dan "PASSWORD" sesuai keinginan anda juga.Lalu klik "Create"
Membuat Jaringan
6.Lalu setting di komputer yang akan anda remote ,dan tentunya komputer yang akan anda remote itu sudah terinstal Hamachi juga.Cara untuk Bergabung dengan komputer lainya dengan pilih menu "Network">"Join an existing network..." maka akan muncul form sebagai berikut:
Form Join
7.Jika Network ID dan Password terisi dengan benar maka akan tampil seperti berikut :
8.Klik Kanan di nama komputer lawan dan nikmati fasilitasnya,

Hamachi juga dapat digunakan untuk windows file sharing, memainkan multiplayer LAN games, webserver, private FTP dan lain-lain. Selamat mencoba, Semoga Berhasil !!

2 komentar:

Unknown mengatakan...

punya ane ko gak bisa ya gan,,tanda seru kuning di lambang wifi nya

customer kecewa beratzzz mengatakan...

@jupri jup: mungkin 'password'nya kependekan. coba minimal 8 karakter.

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India